Pemprov Sulsel Luncurkan Gerakan Pangan Murah Serentak, Maros Jadi Salah Satu Titik Utama

Marossuaraham.com – Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-355 Provinsi Sulawesi Selatan yang mengusung tema “Sulsel Maju dan Berkarakter”, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan melalui Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Sulawesi Selatan, bekerja sama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Maros, menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah secara serentak di 24 kabupaten/kota se-Sulsel.

Kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya stabilisasi pasokan dan harga pangan, serta untuk memastikan keterjangkauan bahan pokok bagi masyarakat menjelang akhir tahun 2025.

Pelaksanaan kegiatan di Kabupaten Maros dijadwalkan pada Senin, 13 Oktober 2025 mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai, bertempat di pelataran Kantor Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Maros.

Gerakan Pangan Murah ini melibatkan berbagai instansi dan lembaga, termasuk Badan Pangan Nasional (Bapanas), Bulog, Bank Indonesia, serta beberapa mitra strategis seperti Panel Harga Pangan, dan TPID Sulsel.

Dalam poster resmi kegiatan tersebut, turut ditampilkan pimpinan daerah yang mendukung program ini, yakni Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman, Wakil Gubernur Sulsel Fatmawati Rusdi, Bupati Maros Dr. H.A.S. Chaidir Syam, S.IP., M.H., serta Wakil Bupati Maros A. Muetazim Mansyur, ST., M.Si.

Melalui kegiatan ini, pemerintah berharap dapat memperkuat ketahanan pangan daerah serta meringankan beban masyarakat terhadap kenaikan harga sejumlah bahan pokok di pasaran.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *